ANNYEONG HASEYO…

pyeongsaeng

Minggu, 19 Februari 2012

KARA sukses menggelar konser pertama mereka ‘KARASIA’


Memulai debut pada tahun 2007 dengan empat member, lima tahun kemudian saat ini dengan lima member, KARA telah menjadi salah satu kelompok K-Pop terpanas dalam industri musik .

Pada tanggal 18 Februari, KARA mengadakan konser solo pertama mereka di Seoul Olympic Park di depan ribuan penggemar yang telah menanti hari ini.

Tiga jam selama konser ‘KARASIA’, para member KARA  menunjukkan sisi yang berbeda, mereka menampilkan banyak sisi dari lucu hingga  seksi.

Pembuka konser dimulai dengan berbagai lagu hit mereka Step“, “Wanna“, dan “Jumping“, KARA mengatakan kepada penonton, “Kami khawatir karena cuaca begitu dingin, jadi terima kasih banyak telah datang .. ini terasa begitu tidak nyata karena kami telah menjalani konser kami sendiri “.

Setelah mereka berganti pakaian KARA kemudian tampil dengan lagu “Umbrella“, “Blinks“, “Date“, dan “With“. dilanjutkan dengan lagu ballad “I am..“, dan “Wait“.

Gyuri dan Hara menunjukka sisi mereka yang seksi dengan tarian tango dan samba, Seungyeon dengan lucu menari bersama binatang kartun bertopeng.

Nicole menyalurkan bakat batinnya Michael Jackson dan memberikan penampilan yang kuat dari “Beat It”, sementara Jiyoung menyanyikan lagu mellow sambil bermain gitar.

Kemudian KARA melanjutkan penampilan “Lupin”, “Let It Go”, “Break It”, dan “Honey”, serta hit Jepang mereka “Winter Magic” dan “Jet Coaster Love”.

Setelah mendengarkan cerita tulus Hara dan Gyuri selama waktu berbicara, KARA meneteskan air mata ketika mereka mengingat kembali pada saat-saat sulit. Setelah itu mereka menyanyi “Dear Kamilia”, sebuah lagu yang didedikasikan untuk fans mereka.

KARA menutup konser dengan “Mister”, “Pretty Girl” dan “Rock U”, dan konser berakhir dengan sukses.
Untuk mendukung “KARASIA”, Para idola K-pop turut hadir di antara ribuan fans terlihat SHINee Minho dan Jonghyun serta B2ST  Dongwoon .

 

Source : Allkpop
Indotrans : Kidihae@Koreanindo

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Free Web Hosting